Honoka Riko

写真付きで日記や趣味を書くならgooブログ

Jenis Investasi Bagi Pemula yang Sangat Cocok Dijalankan

2019-12-15 22:48:40 | 日記

Selain menjalankan bisnis, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memutar kembali aset yang dimiliki adalah dengan menjalankan investasi. Mengenai apa saja jenis investasi yang cocok dijalankan ada banyak macamnya. Termasuk investasi bagi pemula yang bisa dijadikan pilihan juga ada banyak macamnya.

Anda bisa sesuaikan pilihan investasinya sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan financial Anda. Berikut beberapa jenis investasi bagi pemula yang cocok dijalankan dan pastinya aman serta akan memberikan keuntungan yang maksimal kepada Anda. Informasi selengkapnya bisa Anda simak dan cek ulasan berikut ini!

Jenis Investasi Bagi Pemula yang Cocok Dijalankan

1. Deposito

Jenis investasi bagi pemula yang pertama direkomendasikan untuk Anda adalah melalui deposito. Deposito dan tabungan secara garis besar mirip. Keduanya sama – sama merupakan kegiatan menabung uang di bank.

Namun bedanya adalah jika tabungan biasa dapat diambil sewaktu – waktu, deposito hanya bisa diambil jika sudah jatuh tempo. Bunga deposito sendiri lebih banyak jika dibandingkan dengan bunga tabungan yang ditawarkan. Instrumen investasi yang satu ini punya kelebihan dan kekurangan tentu saja. 

Kelebihan deposito diantaranya yaitu :

  • Deposito termasuk produk investasi yang memiliki resiko kerugian cenderung rendah.
  • Deposito dapat dijadikan sebagai jaminan atau agunan untuk mengajukan pinjaman ke bank.
  • Selain bunga yang besar, jangka waktu pencarian bisa dipilih mulai dari 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan.

Namun tabungan deposito juga memiliki kekurangan dibalik semua keuntungan yang ditawarkan. Adapun kekurangan deposito yaitu keuntungan yang diberikan lebih kecil jika kita bandingkan dengan produk investasi yang lain walau jika dibandingkan tabungan, bunganya sudah lebih tinggi.

2.   Investasi Saham

Saham menjadi salah satu instrument investasi dengan keuntungan paling tinggi diantara yang lain dan sekarang ini sedang ramai peminat.  Saham sendiri merupakan suatu bukti bahwa Anda turut serta menyertakan modal didalam sebuah perusahaan.

Sehingga bisa dibilang kalau saham menjadi suatu bukti kepemilikan atas suatu perusahaan atau badan usaha. Jika Anda sudah memiliki saham atas suatu perusahaan, sebagai salah satu pemilik perusahaan Anda berhak mendapatkan pembagian keuntungan.

Pembagian keuntungan yang dimaksud adalah deviden yang dibagikan secara berkala pada rapat umum pemegang saham. Investasi saham memang sangat menguntungkan, namun resiko yang bisa didapatkan juga tak kalah besar. Jadi Anda juga tetap harus berhati - hati! 

3. Obligasi

Obligasi merupakan surat pernyataan hutang penerbit kepada pemegang obligasi. Atau dengan kata lain, obligasi merupakan bukti peminjaman dana dari masyarakat pemegang obligasi. Biasanya pihak penerbit obligasi akan memberikan sejumlah bunga kepada pemegang obligasi selaku investor.

Obligasi hampir mirip saham perlakuannya. Obligasi juga bisa diperjualbelikan akan tetapi transaksinya tidak dilakukan di Bursa Efek. Semisal pemerintah menerbitkan obligasi, maka untuk melakukan pembelian obligasi, Anda harus menghubungi pihak agen penjual.

4.   Investasi Logam Mulia

Investasi yang satu ini menjadi investasi yang sangat aman. Resikonya juga tidak sebesar investasi saham. Keuntungannya memang kecil, akan tetapi logam mulia harganya akan selalu meningkat dari waktu ke waktu.

Walau peningkatannya tidak terlalu pesat, namun sudah bisa dipastikan karena inflasi nilai logam mulia tidak akan pernah turun melainkan akan selalu naik.  Investasi logam mulia sendiri sangat menguntungkan terlebih untuk Anda yang ingin investasi jangka panjang.

 5.   Investasi P2P Lending

Investasi P2P Lending merupakan salah satu investasi yang sangat populer dan banyak diminati saat ini. Dalam sistemnya, Anda akan bertindak sebagai pihak yang meminjamkan modal kepada orang yang butuh modal. Dari aktivitas meminjamkan modal tersebut, Anda akan mendapatkan sejumlah keuntungan berupa bunga sampai 20% sebagai hasil investasinya.

Sistem peminjaman yang tanpa ada jaminan membuat Anda harus selektif memilih perusahaan untuk bergabung dengan P2P Lending. Anda juga harus mengenali riwayat peminjam lebih dulu sebelum deal memberikan pinjaman.

Itulah berbagai jenis investasi bagi pemula yang sangat cocok dijalankan. Dapatkan berbagai keuntungan secara maksimal dari aktivitas investasi diatas. Selamat mencoba dan semoga apa yang Anda usahakan sukses!

 


最新の画像もっと見る

コメントを投稿